Liburan
semester ganjil telah tiba, lumayan cukup panjang yaitu 2 minggu. Sayangnya,
liburan ini aku kurang bisa menikmatinya. Kakiku sakit dan hatiku juga. Agak ngenes juga saat jalinan cinta
kandas di akhir tahun. Apalagi tanggal 5 Januari 2015 aku kudu mengikuti
prakerin di sebuah toserba, padahal kakiku belum sembuh. Semoga besok aku bisa
menjalani prakerin dengan baik meskipun badan kurang fit.
Daripada
galau tidak jelas, mendingan mengisi liburan dengan belajar memasak.
Hitung-hitung sebagai pemanasan kalau setelah liburan nanti dapat tugas bikin
jajanan untuk dijual di kantin lagi. Kali ini, aku akan bikin kue putu ayu.
Sesuai namanya, penampilan kue ini memang ayu alias cantik. Rasanya juga enak,
manis berpadu gurihnya kelapa muda.
Menurutku,
kue putu ayu termasuk jajanan sehat. Kue ini mengandung karbohidrat, protein,
gula dan vitamin. Dan tentu saja cukup mengenyangkan. Cocok untuk cemilan saat
jam istirahat di sekolah. Yuk saatnya mencoba bikin kue putu ayu. Cara
membuatnya juga mudah dan praktis. Silakan menyimak resep berikut:
Kue Putu Ayu
Bahan :
- 2 butir telur ayam
- 200 gram gula pasir
- 1 sdt ragi instan
- 150 gram tepung terigu
- 200 ml santan
- pewarna hijau secukupnya
- 100 gram kelapa muda parut
- garam secukupnya
CARA MEMBUAT :
1.
Kocok
telur, gula pasir dan ragi instan sampai mengembang dan putih. Lalu masukkan
terigu. Aduk rata.
2.
Tuang
santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Masukkan pewarna hijau, aduk
hingga rata.
3.
Campur
kelapa dan garam, aduk rata. Masukkan ke dasar cetakan sambil sedikit ditekan
supaya padat. Tuang adonan putu ayu ke dalam cetakan hingga penuh.
- Panaskan panci pengukus, kukus adonan hingga matang. Angkat dan sajikan untuk 18 buah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar